Sobat kursus CNC, pada artikel ini akan dijelaskan tentang kode G00 – gerak cepat lurus tanpa penyayatan
G00 sering kita dapati pada banyak program CNC. kode G tersebut merupakan kode gerak cepat lurus tanpa penyayatan atau gerakan rapid.
G 00 berfungsi untuk menempatkan(memposisikan) pahat secara cepat dan tidak menyayat benda kerja. Semua sumbubisa bergerak secara simultan sehingga menghasilkan jalur lurus (lihat gambar di bawah).
Maksudnya alat potong akan digerakkan dari satu titik koordinat ke koordinat lain dengan kecepatan maksimal. Kode ini digunakan untk menempatkan atau (memposisikan) pahat atau alat potong secara cepat dan tidak menyayat benda kerja.
Yang pasti, kita juga harus memastikan bahwa pada lintasan gerakan G00 tersebut aman. Tidak ada benda kerja atau barang yang berada di lintasan tersebut. Semua sumbu ( X dan Z) bisa bergerak secara simultan sehingga menghasilkan jalur lurus.

Format :
N…
N… G0 X40 Z25; gerak cepat aktif menuju koordinat yg ditulis
N…
Perintah G00 akan selalu aktif sebelum dibatalkan oleh perintah dari kelompok yang sama, misalnya G01, G02, atau G03
Penulisan kode G00 – gerak cepat lurus
Berikut adalah Format Penulisan untuk Kode G00.
N… G00 X…Z… (untuk pemrograman absolut)
Atau
N… G00 U…W… (untuk pemrograman inkremental)
Jadi yang membedakan untuk metode absolut dan incremental adalah Pada X, Z dan U, W nya. Pada format penulisan di atas arti dari kode huruf dan angka di atas adalah sebagai berikut:
N dapat kita artikan untuk Nomer Blok.
X, U dapat diartikan sebagai titik yang dituju searah sumbu X , kalau X untuk metode Absolut sedangkan U untuk metode incremental.
Z, W : titik yang dituju searah sumbu Z, kalau Z untuk metode Absolut sedangkan Wuntuk metode incremental.
Untuk lebih jelasnya, silahkan disimak di video berikut di bawah ini.
Ikuti kelas kursus untuk menjadi Programmer CNC secara gratis di sini. Dan manfaatkan peluang untuk mengikuti Magang Offline setelah mengikuti semua kelas kursusnya
