Sobat kursuscnc.com, selain penyajian potongan gambar benda secara penuh dan separuh, ada juga penyajian gambar potongan setempat (sobekan).
Gambar potongan setempat (sobekan) hanya menyobek atau memotong benda pada bagian tertentu saja yang ingin diperlihatkan. Garis-garis potongan digambarkan dengan garis tipis bebas (gambar di bawah)

Biasanya, benda yang dipotong adalah bagian khusus yang harus diketahui secara detail untuk bagian dalam . Diharapkan dengan potongan setempat dapat mempermudah dalam membaca detail bagian khusus tersebut. Detail bagian khusus tersebut biasanya ada detail yang sangat penting yang apabila terlewat maka akan mempengaruhi fungsi dari benda tersebut.
Dalam potongan setempat ini benda seakan-akan “disobek” untuk melihat detail bagian dalam dari benda tersebut. “penyobekan” benda tersebut hanya pada sekitar daerah yang harus dilihat secara detail saja.
Untuk mempelajari gambar teknik dengan lebih terstruktur mendalam, sobat semuanya dapat mengikuti kelas online-nya.
Silahkan kunjungi kelas-kelas pembelajaran yang telah kami sediakan di halaman all courses .
Kelas gambar teknik dasar adalah kelas dasar yang wajib diikuti dan dipelajari oleh semua peserta yang akan mempelajari dasar CNC.