Proses Mesin CNC beserta CAD CAM

Proses Mesin CNC beserta CAD CAM

Proses Mesin CNC beserta CAD CAM

Proses pembuatan sebuah produk dengan mesin CNC sendiri memang bukan hal yang simpel dan mudah; karena memerlukan proses cukup panjang. Hal ini bahkan sebelum masuknya bahan mentah ke mesin CNC.

Sebelum pembuatan produk pada mesin CNC; tentu saja harus mempersiapkan rancangan desain pada software CAD terlebih dahulu. Seperti aplikasi ZW3D, AutoCad, Catia maupun yang lainnya.

Jika Anda sudah membuat rancangan desain; maka selanjutnya merancang proses operasi atau pengerjaan yang dinamakan dengan Computer Aided Manufacturing atau CAM seperti software ZW3D, Catia, MasterCam, dan lainnya. Tak jarang dalam satu aplikasi sudah menyediakan CAM dan CAD sekaligus.

Selain itu, ada juga kecepatan putaran mesin dan pengaturan pahat dan sebagainya di dalam CAM.

Setelah membuat rancangan Cam; maka tahap selanjutnya ialah mensimulasikannya pada perangkat komputer untuk pengerjaannya supaya memastikan agar proses pengerjaannya mudah tanpa kendala. Setelah itu extract pengerjaan ke dalam bahasa pemrograman berbentuk kode NC.

Kemudian data NC pada komputer disalin dan dimasukkan ke mesin CNC. Selanjutnya menjadi bahasa instruksi untuk pengerjaan sebuah produk berdasarkan rancangan CAM itu sendiri.

Lalu simulasikan pada mesin CNC dengan tanpa memakai material mentah guna memastikan gerakan pada mesin telah sesuai simulasi yang sudah dilakukan dalam perangkat komputer. Apabila tidak ada masalah yang terjadi maka CNC sudah bisa melakukan produksi komponen atau suatu part.

Prinsip Kerja Mesin CNC

Proses pemesinan CNC yang lengkap biasanya bergantung dari CAM dan CAD. Dengan bantuan program CAD, maka desain objek 3 dimensi pun dibuat. Sehingga nantinya akan diproduksi oleh mesin. Melalui bantuan program CAM, mode virtual tersebut diubah ke dalam objek 3 dimensi yang sebenarnya.

proses mesin cnc

Mesin CNC modern sangat akurat dan bisa mempersingkat waktu pengiriman secara signifikan. Sederhananya, mesin CNC adalah mesin yang telah dikendalikan komputer. Dalam mesin CNC, alat pemesinan dan stok bahan baku dikendalikan oleh program komputer.

Biasanya saat berbicara tentang mesin CNC, yang dimaksud ialah mesin yang dipakai untuk produksi industri. Mesin-mesin tersebut menciptakan hal-hal yang digunakan setiap hari. Contoh mesin CNC sangat banyak, biasanya termasuk mesin EDM, mesin bubut, obor plasma, pemotong laser dan masih banyak lagi.

Saat berbicara mengenai mesin CNC, yang dimaksud ialah mekanisme pembuatan part dengan mengurangi terjadinya kelebihan material pada benda kerja dan tidak menambahkan benda kerja. Proses ekstraksi produksi biasanya dinamakan pemrosesan mekanis.

Membuat Prototipe

Seiring pencetakan 3D, pemesinan CNC merupakan metode paling umum untuk membuat prototipe pada file software digital. Mesin CNC biasanya bekerja seperti robot yang harus diberi perintah untuk dijalankan dan dianalisis. 

Pertama model digital 2D atau 3D dari objek masa depan dibuat pada file CAD. Sebuah program komputer diberi kode yang bisa dimengerti oleh mesin CNC.

Saat kode dimuat, operator mesin melakukan pengujian untuk memastikan tidak adanya kesalahan dalam kode. Proses tersebut dikenal sebagai pengumpanan alat pneumatik. Dimana prosedur tersebut penting karena kesalahan apapun secara teoritis bisa mengurangi kecepatan atau akurasi benda kerja akan dideteksi dan diperbaiki.

Sesudah proses debugging selesai, program akan dimasukkan ke dalam post processor untuk diubahnya ke dalam G-Code. G-Code inilah yang mengontrol seluruh parameter operasi yang dilakukan seperti koordinasi, posisi, laju umpan dan kecepatan pahat.

Itulah proses mesin CNC yang harus Anda ketahui dengan memanfaatkan teknologi CAM/CAD.

Jika Anda membutuhkan jasa mekanikal proses terpercaya untuk pekerjaan CNC lathe, CNC milling, Cilinder Grinding, Bubut CNC dan lain sebagainya, Anda bisa memilih Sentra Teknika Prima. PT. Sentra Teknika Prima memiliki bisnis inti dalam bidang manufaktur pemesinan, spare part atau design die casing mold yang digunakan untuk kebutuhan industri.

Aplikasi CAD Terbaik Berikut Sangat Banyak Digunakan

Aplikasi CAD Terbaik Berikut Sangat Banyak Digunakan

Aplikasi CAD Terbaik Berikut Sangat Banyak Digunakan

Pada umumnya, perangkat lunak CAD terbaik harus menawarkan lebih banyak fitur, diantaranya seperti palet alat kustom, antarmuka yang gampang digunakan, serta model template 2D dan 3D.

Namun tahukah Anda apa saja aplikasi CAD yang handal?

Simak ulasannya di bawah ini!

AutoCAD

Kelebihan aplikasi ini adalah mudah dipelajari dan digunakan, AutoCAD hadir lewat dukungan teknis yang tanpa batas. AutoCAd memang menawarkan rendering fotorealistik mengesankan.

Namun sayangnya, mungkin Anda hanya bisa memakai software ini jika berlangganan. Sebab Autodesk sudah menghentikan lisensi yang bersifat permanen. 

Meskipun demikian, AutoCAD termasuk salah satu program CAD terbaik yang mampu memberikan semua tool yang Anda butuhkan. Misalnya dengan cetak biru sampai model dengan fotorealistik.

Melalui tingkat kesulitan medium yang gampang dipelajari pemula, software CAD ini menghadirkan tool untuk menggambar dalam relief 2D maupun 3D.

Selain itu, AutoCAD memungkinkan Anda menambahkan anotasi hingga efek pencahayaan dalam desain. Interface didesain dengan ramah pengguna yang ditegaskan memakai tata letak intuitif dan ikon berukuran besar. 

TurboCAD Deluxe

Jika Anda tidak memiliki banyak dana untuk membeli software CAD terbaik; maka tak ada salahnya memilih TurboCAD Deluxe yang juga termasuk pilihan software terbaik.

Anda tak perlu harus membayar ekstra jika ingin mendapatkan dukungan teknis. Selain itu, TurboCAD Deluxe 2018 merupakan program CAD basic dan gampang dipakai oleh pengguna baru maupun menengah.

Walaupun tidak menyediakan banyak fungsi dan alat seperti pada software lain. Namun software ini masih bisa membantu Anda menciptakan desain 3D atau 2D. TurboCAD Deluxe 2018 merupakan salah satu aplikasi CAD yang ramah bagi newbie, dengan harga cukup terjangkau.

Memiliki desain yang sederhana dengan ikon besar, menawarkan pilihan yang ideal bagi pemula.

Sketchup Pro

Merupakan salah satu program CAD terbaik yang jauh lebih gampang digunakan dibandingkan kebanyakan software CAD lainnya. Perangkat lunak ini menghadirkan rendering fotorealistik dengan rapi.

Namun dalam dukungan teknis sendiri membutuhkan sistem berlangganan sama seperti AutoCAD.

Sketchup Pro bisa dikatakan sebagai perangkat lunak CAD paling ideal bagi pemula, karena menawarkan antarmuka sederhana dan bisa disesuaikan. Anda bisa mendapatkan lebih banyak tool untuk menciptakan desain 3D dan 2D.

Selain itu, menawarkan banyak bahan sebagai penambah tekstur kreativitas Anda. Meskipun kompatibel pada OS Mac dan Windows, sayangnya program ini tak dapat beroperasi pada file STEP, DGN atau DWF.

aplikasi cad terbaik

ZWCAD

ZWCAD termasuk salah satu aplikasi CAD terbaik dan kompatibel terhadap format file DWG sebagai produk besutan dari ZWCAD Software. Solusi CAD terbaik yang satu ini menghadirkan fitur yang inovatif, bisa disesuaikan bagi para desainer maupun insinyur dan bersifat kolaboratif.

Aplikasi ini juga sangat mempermudah desain. ZWCAD juga termasuk aplikasi yang ramah pengguna. Anda bisa memilih fitur-fitur penting yang dimilikinya, seperti dimensi, berbagi file, permodelan solid 3D, merencanakna desain serta kemampuan memodifikasi objek geometis berbasis 2D.

Siemen UGNX

Software Siemens NX adalah solusi terintegrasi yang fleksibel dan kuat yang membantu Anda memberikan produk dengan lebih efisien, lebih baik dan lebih cepat. NX menghadirkan solusi desain, simulasi dan manufaktur generasi berikutnya.

Mendukung setiap aspek pengembangan produk, NX menawarkan sepertangkat alat yang terintegrasi. Tools Siemens NX sangat detail dan unggul untuk mendapatkan bagian yang sangat kompleks. Ini adalah software CAM/CAD/CAE yang biasa digunakan oleh insinyur mesin dan departemen teknik lainnya.

Autodesk Inventor

Autodesk Inventor adalah softare desain permodelan mekanis 3D yang dikembangkan oleh Autodesk untuk membuat prototipe digital 3D. Software ini digunakan untuk desain mekanis 3D, komunikasi desain, simulasi produk dan pembuatan perkakas.

Perangkat lunak ini memungkinkan pengguna menghasilkan model 3D yang akurat untuk membantu merancang, memvisualisasikan dan mensimulasikan produk sebelum dibuat.

SolidWorks

Perangkat lunak yang satu ini sangat membantu untuk mencari area tertentu yang lemah pada desain Anda. Program SolidWorks bisa menghemat lebih banyak uang untuk Anda maupun perusahaan ketika membuat pengujian dan prototipe.

Hanya saja, program ini masih belum tersedia untuk Mac. Sehingga, para pengguna Apple mesti memilih aplikasi lainnya. Selain itu, SolidWorks telah mempunyai komunitas pengguna yang aktif.

Dengan 5 aplikasi CAD terbaik di atas, bisa membantu desain permesinan Anda menjadi lebih mudah dan cepat.

Jika Anda membutuhkan jasa untuk pekerjaan CNC milling, bubut CNC, CNC lathe, Cilinder Grinding dan lainnya, Sentra Teknika Prima bisa menjadi solusi jasa mekanikal proses Anda.

Spesialisasi STP adalah sistem rekayasa mekanikal dengan memanfaatkan teknologi desain CAD terbaru. Kami menawarkan solusi tanpa kompromi melalui spesifikasi dengan biaya terjangkau.

Kursus CNC adalah situs e-learning untuk kamu yang ingin belajar mesin CNC dari dasar hingga mahir.

Home

Course

Article

Contact Us

Ruko Pondok Hijau Blok A5 No 11
Pengasinan Rawalumbu
Kota Bekasi 171115
cs@kursuscnc.com