Cara Merawat Dial Indicator
Sobat kursus CNC, dalam penggunaannya, alat ukur terutama yang sangat diperlukan kepresisiannya sangat perlu untuk dijaga agar tetap presisi sehingga tetap berguna untuk menunjukkan ukuran yang akurat dan tetap berfungsi dengan baik.
Untuk alat ukur khususnya dial indicator, ada beberapa cara merawat dial indicator yang bertujuan agar alat dial indicator ini dapat dipergunakan dengan baik dalam jangka waktu yang lebih lama.
Tips perawatan Dial Indicator :

- Dial indicator jangan sampai jatuh atau terkena benturan keras.
- Bersihkan debu atau kotoran dari poros peraba atau batang pengukur sebelum dan sesudah pemakaian.
- Jangan melumasi poros peraba dengan minyak agar debu tidak melekat.
- Cara menaikkan dan menurunkan poros peraba haruslah hati-hati, jangan menimbulkan sentakan mekanisme didalamnya.
- Penyimpanan dial indicator secara baik harus bebas dari sinar matahari secara langsung, kelembapan tinggi, dan debu atau kotoran.
Dengan melakukan perawatan dial indicator yang baik dan teratur, maka alat ukur ini akan digunakan dalam waktu lama dalam keadaan baik. Tentunya tidak lupa juga dilakukan kalibrasi agar hasil pengukuran tetap akurat.
Itulah beberapa cara merawat dial indicator atau tips-tips merawat dial indicator yang baik dan benar. Jika Anda ingin belajar lebih jauh lagi mengenal dan memahami alat ukur dial indicator. Anda dapta mengikuti salah satu kursus yang ada di Kursus CNC.
Dan Anda juga berksempatan untuk mengikuti program magang yang diselenggarakan oleh Kursus CNC dengan beberapa perusahaan mitra di kawasan industri Jabodetabek.