Aplikasi CNC Simulator Pada Sistem Android

Aplikasi CNC Simulator Pada Sistem Android

Aplikasi CNC Simulator Pada Sistem Android

Sebagai salah satu penunjang terpenting dalam pembelajaran teknik permesinan; peranan mesin CNC sudah tak diragukan lagi dan tentunya menjadi peralatan wajib yang harus dimiliki untuk peralatan praktek. Hanya saja sayangnya mesin CNC termasuk sejenis mesin yang harganya sangat fantastis.

Bahkan harga jual mesin CNC lathe yang spesifikasinya terendah sekalipun ada di kisaran harga ratusan juta. Untuk sekolah yang menyediakan jurusan mesin tapi mempunyai budget yang belum mencukupi tentu harga tersebut tergolong sangat fantastis.

Bahkan tak sedikit jurusan mesin yang ada di beberapa sekolah masih belum mempunyai mesin CNC untuk menunjang aktivitas pembelajaran.

Selain itu, Anda harus tahu bahwa mesin CNC yang dijual di pasaran ada banyak jenisnya, mulai dari merk Fanuc, Sinumeric, GSK, Mitsubishi, Greamet serta banyak lagi mesin CNC dari merk lainnya. Selain itu, tak sedikit simulator CNC sebagai sarana yang dapat menunjang pembelajaran CNC.

Seperti diantaranya Swansoft, CNC Simulator dan Mach3, ketiganya adalah jenis software yang bisa berjalan menggunakan perangkat komputer. Hanya saja, tak sedikit siswa yang tak mempunyai komputer, tapi para peserta didik kini telah banyak memanfaatkan smartphone Android hingga iPhone.

Beberapa waktu terakhir ini, dunia memang tengah berjuang menghadapi pandemi virus Covid-19. Dengan kemunculan virus ini, menyebabkan seluruh aktivitas berkumpul menjadi dilarang pemerintah; termasuk menutup aktivitas belajar mengajar yang berlangsung di sekolah.

Untuk guru praktek, terutama mesin CNC yang mana proses pembelajaran berlangsung melalui praktek; tentu mau tak mau sistem pembelajaran perlu menyesuaikan kondisi. 

Untuk tetap bisa menyampaikan pembelajaran terkait CNC; kini ada aplikasi simulator mesin CNC yang bisa berjalan di perangkat android. CNC Simulator adalah hasil pengembangan dari perusahaan Vitlab teknologi untuk membantu proses pembelajaran, terutama pelajaran CNC.

Pasalnya CNC Simulator sendiri lebih memfokuskan program fanuc; tapi ternyata untuk program sinumeric melalui sistem kontrol 808D mesin siemens 150L hasil rakitan CNC Indonesia pun bisa memakai simulator CNC ini.

aplikasi cnc simulator

Mengenal CNC Simulator Untuk Android

Simulator software mesin bubut kontrol numerik atau CNC ialah hasil pengembangan metodologis dalam bidang pendidikan; dengan tujuan untuk memberikan pengenalan dasar terkait spesialis bangunan mesin bagi pemula; melalui prinsip pemrograman operasi untuk pembalikan spare part memanfaatkan kode GM standar atau sistem Fanuc A.

Ada pun dasar pada model simulasi 3D ialah mesin bubut yang dibuat dari susunan unit klasik; dan dilengkapi oleh sistem CNC, chuck tiga rahang, menara 8 posisi, sistem pasokan pendingin, tailstock dan lainnya.

Ada pun permrosesan bahan material dilakukan di kedua sumbu dalam bidang horizontal. Ada pun bidang penerapan pada produk software ini ialah proses pendidikan dengan memanfaatkan teknologi komputer.

Sebagai pembelajaran laboratorium pada siswa jurusan teknik mesin di kelas komputer; untuk pembelajaran jarak jauh,dengan dukungan demonstrasi dari materi perkuliahan pada kelompok bidang spesialisasi dan pelatihan.

Simulator CNC berbasis software atau perangkat lunak ini sangat praktis untuk menunjang pembelajaran siswa; membuat siswa lebih memahami materi terkait CNC dengan baik tanpa harus bertatap muka.

Bahkan Anda dapat memperolehnya melalui perangkat smartphone saja tanpa harus mengunduhnya di PC.Terkait mesin CNC; jika Anda mencari pembuat mesin CNC yang presisi; Sentra Teknika Prima adalah tempatnya. PT. Sentra Teknika Prima adalah jasa spesialis pembuat part mesin CNC yang presisi.

Menawarkan tarif denga harga relatif terjangkau untuk membantu klien dalam pembuatan mesin. Jika Anda membutuhkan pembuatan part mesin CNC, mesin bubut, atau molding Anda bisa percayakan kepada Sentra Teknika Prima.

Macam – Macam Simulator CNC Yang Ada Di Pasaran Dan Bisa Digunakan Untuk Berlatih

Macam – Macam Simulator CNC Yang Ada Di Pasaran Dan Bisa Digunakan Untuk Berlatih

Kontrol Numerik Komputer (CNC) adalah proses yang mengotomatisasikan dan mengontrol pergerakan mesin manufaktur, baik peralatan permesinan tradisional maupun mesin manufaktur yang lebih baru. Untuk mengantisipasi masalah yang mungkin akan terjadi, ada baiknya kita dapat mensimulasikan terlebih dahulu pengoperasian mesin sebelum produksi. Di sinilah perangkat lunak simulasi CNC atau Simulator CNC akan sangat berperan.

Simulator CNC

Simulator CNC adalah aplikasi matematika yang dirancang untuk memprediksi perilaku, kinerja, dan hasil dari proses manufaktur tertentu. Mereka menyediakan sarana untuk menguji dan memverifikasi program CNC, biasanya ditulis dalam kode-G, sebelum instruksi dikirim ke mesin.

Dari memverifikasi integritas kode hingga mencegah masalah apa pun yang dapat merusak komponen fisik, Simulator  CNC dapat memberikan wawasan tentang bagaimana keseluruhan proses dapat dioptimalkan. 

Macam-macam Simulator CNC

Terdapat  beberapa jenis Simulator  CNC yang tersedia di pasaran yang berfokus pada aspek yang berbeda, diantaranya :

1. Swansoft CNC Simulator

Swansoft CNC Simulator adalah sebuah sistem simulasi mesin CNC 3D secara real-time dan untuk memverifikasi kode-G tingkat lanjut. Software ini memungkinkan pengguna untuk mensimulasikan semua operasi mesin CNC dan men-debug kode NC menggunakan platform yang sama. 

swansoft cnc simulator

2. CNCSimulator Pro

CNCSimulator Pro adalah software simulator yang sudah ada sejak 2001. Software yang powerful namun tidak terlalu rumit dalam mempelajarinya, dengan visualisasi 3D yang ditingkatkan dan dukungan untuk berbagai mesin (bubut, milling, router) dan proses pemesinan (pemotongan laser dan pencetakan 3D).

3. G-Wizard Editor

G-Wizard Editor adalah simulator G-code dan alat untuk pengeditan program , yang terutama digunakan untuk memeriksa, memodifikasi, atau menulis kode yang dihasilkan CAM. Fitur “conversational programing ” pada G-Wizard Editor adalah cara interaktif untuk menulis kode-G dengan gambar deskriptif . 

g wizard editor

4. CAMotics

CAMotics adalah open-source G-code dan simulator toolpath yang ditujukan untuk komunitas Maker. Sejak dirilis pada tahun 2011, perangkat lunak ini telah mengumpulkan komunitas pengguna yang luas dan aktif. Berjalan di Windows, Mac, dan Linux, ini adalah salah satu dari sedikit alat simulasi lintas platform yang lengkap. 

Program ini mendukung hingga simulasi 3 -sumbu dalam lingkungan 3D dan menawarkan fungsionalitas khusus untuk pekerjaan tertentu, seperti pengukiran dan pemotongan papan PCB. Secara keseluruhan, CAMotics adalah simulator langsung dan efisien dalam menyelesaikan pekerjaan. 

5. NC Viewer

NC Viewer adalah simulator yang dapat mensimulasikan jalur alat potong dalam lingkungan 3D secara interaktif. Meskipun tidak menampilkan fungsionalitas sebanyak alat simulasi lainnya, alat ini berguna untuk memverifikasi, melihat, dan mem-back-plotting CNC G-code

6. Eureka G-Code

Adalah software yang mencakup simulator multi-sumbu untuk pembuatan aditif dan modul yang mengoptimalkan kode-G melalui AI. Eureka G-Code tidak hanya memverifikasi perintah G-code dan kontrol CNC lainnya, tetapi juga menganalisis hasil pemesinan untuk mengurangi waktu produksi dan menghilangkan potensi kesalahan. Simulator ini terintegrasi dengan sebagian besar peralatan CAD, yang memfasilitasi alur kerja simulasinya.

Dengan mengetahui berbagai macam-macam Simulator CNC yang tersedia di pasaran akan memudahkan para pembelajar dalam menentukan jenis Simulator yang ingin dipelajarinya sesuai dengan kebutuhan.

Anda dapat menghubungi kami apabila membutuhkan jasa Pemesinan Milling CNC untuk pembuatan spare part . Sentra Teknika Prima menjadi penyedia jasa manufaktur untuk pemesinan CNC; dan Fabrikasi sejak 2003 dan memiliki tim dengan pengalaman di berbagai bidang industri. Kami selalu mengutamakan kepuasan pelanggan dengan cara menjalin komunikasi yang baik, bersikap jujur, dan terbuka demi kelancaran dan keberkahan pekerjaan. Kami juga menjalin hubungan baik dengan beberapa distributor perangkat otomasi. Hal ini menjamin pengadaan material beserta support teknis menjadi lebih mudah diakses.

Segera hubungi kami untuk mengkonsultasikan masalah Pembuatan spare part Custom, Jig, Fixture dan fabrikasi  industri Anda. Kami siap membantu mulai dari tahap konsultasi, perencanaan, planning dan juga hasil akhir. Apabila terjadi kendala sewaktu-waktu Anda bisa menghubungi kami untuk melenyapkan rasa khawatir Anda.

Kursus CNC adalah situs e-learning untuk kamu yang ingin belajar mesin CNC dari dasar hingga mahir.

Home

Course

Article

Contact Us

Ruko Pondok Hijau Blok A5 No 11
Pengasinan Rawalumbu
Kota Bekasi 171115
cs@kursuscnc.com